Sinjai, Rujukan.news – Demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Tim Resmob Satreskrim Polres Sinjai terus mengintensifkan patroli di jam-jam rawan, terutama pada dini hari. Langkah ini sebagai bagian dari strategi pencegahan terhadap tindak kriminalitas, khususnya pencurian yang kerap terjadi saat masyarakat sedang beristirahat.

Pada Minggu dini hari (20/4/25), Tim Resmob yang dipimpin Kanit Resmob Bripka Andi Mapparumpa melaksanakan patroli rutin mulai pukul 03.00 Wita hingga menjelang subuh. Patroli menyasar sejumlah titik rawan di kawasan pemukiman dan fasilitas umum dalam wilayah kota Sinjai.

Kapolres Sinjai AKBP Harry Azhar melalui Kasat Reskrim AKP Andi Rahmatullah, S.Sos.,SE.,M.Si.,MH menyampaikan bahwa patroli di jam rawan merupakan bagian dari upaya preventif Polres Sinjai dalam menekan angka kejahatan. “Wilayah-wilayah yang sering menjadi target aksi kriminal kami pantau secara intensif, ini bentuk komitmen kami untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat,” ujarnya.

Selain patroli, pihak kepolisian juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan dengan memberikan informasi jika melihat aktivitas mencurigakan. “Sinergi dengan warga menjadi kunci utama keberhasilan menjaga kamtibmas. Kami apresiasi tinggi terhadap peran serta masyarakat,” tambahnya.

Menurutnya, patroli ini tidak hanya ditujukan untuk mencegah kejahatan, tetapi juga sebagai sarana membangun kepercayaan publik bahwa polisi hadir untuk melindungi dan melayani masyarakat, terutama saat situasi dianggap rawan.

Kapolres Sinjai juga menegaskan bahwa patroli serupa akan terus dilakukan secara rutin, tidak hanya di pusat kota tetapi juga di wilayah-wilayah pinggiran yang dinilai berpotensi menjadi sasaran kejahatan. “Kami ingin pastikan tidak ada celah bagi pelaku kriminal,” tegasnya.

Dengan peningkatan patroli ini, Polres Sinjai berharap bisa menciptakan rasa aman yang berkelanjutan dan menjadikan wilayah Sinjai tetap kondusif. Patroli ini menjadi bukti nyata keseriusan aparat dalam menjaga stabilitas keamanan di tengah masyarakat.